Minggu, 17 April 2011

SENYUM SEJENAK SERI 140

KUNJUNGAN NEGARA
Di Jakarta pak SBY sedang menerima tamu perdana menteri Jepang. Setelah berbincang-bincang sejenak akhirnya pak SBY mengajak tamunya tersebut berjalan-jalan keliling Jakarta. Tapi betapa terkejutnya sang perdana menteri melihat banyak pengemis dan gelandangan di pinggir jalan. Sang perdana menteri pun bertanya ke pak SBY
“Siapa mereka pak presiden?”tanya perdana menteri jepang
“Oh, mereka itu gelandangan dan pengemis pak perdana menteri.”jawab pak SBY
“Hari gini ibukota anda masih ada pengemis.Terlalu.Kalau di Jepang ibukota kita Tokyo sudah bersih dari gelandangan dan pengemis.”
Mendengar jawaban perdana menteri Jepang pak SBY kelihatan dongkol dan berniat mengadakan kunjungan balasan untuk membuktikan ucapan sang perdana menteri. Harinyapun tiba. Begitu tiba di Tokyo pak SBY langsung mengajak perdana menteri keliling Tokyo . Jalan demi jalan di lalui. Dan memang Tokyo steril dari gelandangan dan pengemis. Pak SBY terlihat makin dongkol. Namun asa yang dinantikanpun tiba. Nampak di salah satu sudut kota Tokyo ada seorang gelandangan. Pak SBYpun langsung sumringah. “Tuh, kan pak. Di ibukota anda ternyata juga ada gelandangan.Jadi jangan sombong dulu”ucap pak SBY penuh kemenangan. Melihat itu sang perdana manteri nampak tidak senang. Lalu ia turun dan melabrak gelandangan tersebut.
“Anda sungguh memalukan rakyat Jepang.” bentak sang perdana menteri
“Maaf pak, saya bukan orang Jepang. Saya TKI”jawab orang tersebut yang ternyata adalah TKI. Dan pak SBYpun makin dongkol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar